PPK Cadasari : Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 Aman dan Lancar

Didin, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cadasari, Kabupaten Pandeglang. Sandi

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif, serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, yang akan dilaksanakan 14 Februari 2024 mendatang, atau 12 hari menjelang hari pelaksanaan (H-12). Sejumlah panitia pelaksana Pemilu, mulai kerja ekstra, khususnya pendistribusian logistik Pemilu hingga ketingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Dalam pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke TPS tersebut, sejumlah upaya telah dilakukan oleh pihak panitia pelaksana, mulai dari KPU, PPK, PPS hingga KPPS, bahkan tidak terkecuali, sejumlah aparat dari Polri maupun TNI ikut dalam rangka pengamanan pendistribusian logistrik Pemilu.

Baca Juga : Logistik Pemilu 2024 Belum Lengkap, KPU Pandeglang Was-Was

Seperti halnya diakui Didin, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cadasari, Kabupaten Pandeglang, mengaku. Bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan pendistribusian logistik Pemilu hingga ketingkat TPS, bersama PPS dan sejumlah aparat keamanan.

“Saat ini kita sedang melakukan proses pendistrbusian logistik Pemilu 2024 hingga ke TPS, terutama ke daerah-daerah yang terjauh. Apalagi di Kecamatan Cadasari ini, banyak TPS yang berada di daerah pegunungan, dengan tetap waspada terhadap situasi cuaca saat ini,” jelas Didin, Jumat 2 Februari 2024.

Baca Juga : KPU Tetapkan DPT di Pandeglang Sebanyak 996.127 Pemilih

Dikatakannya juga, pendistribusian logistik Pemilu 2024 untuk wilayah Kecamatan Cadasari, diakuinya tidak terlalu sulit, meskipun banyak wilayah, atau lokasi TPS yang berada di pegunungan (daerah Gunung Karang-red).

“Pendistribusian logistik Pemilu 2024 hingga ke PPS dan ke KPPS tingkat TPS untuk wilayah Kecamatan Cadasari, diharapkan sudah selesai makaimal H-2 menjelang pemilihan. Sementara kendala yang kami hadapi dilapangan, hanya cuaca saja, karena saat ini kita sudah mulai musim hujan, kendala lainnya kita belum ada, dan mudah-mudahan sih tidak ada,” akunya.

Baca Juga : KPU Pandeglang Lantik 1.017 Anggota PPS

Menurut Didin, hingga saat ini pihaknya (PPK Cadasari) telah menerima 412 kotak suara, serta bilik suara untuk pemilihan anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi Banten, dan DPRD Kabupaten Pandeglang. Sementara yang belum ada menurutnya, kotak suara untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden.

“Saat ini kami baru menerima logistik Pemilu untuk Pemilihan Legislatif, atau empat jenis kotak dan bilik suara. Yang belum ada, yakni kotak suara untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. Terkait pengamanan pendistribusian ini, kami rasa dilaksanakan denga baik, dan cukup ketat,” pungkasnya. (Sandi/Adyt)

Berita Terkait