Atlet Angkat Besi Asal Banten Berjaya di Kejuaraan Dunia IWF

Atlet Angkat Besi

Atlet angkat besi (Lifter) asal Banten, Rizki Juniansyah berhasil mencatatkan rekor diajang International Weightlifting Federation (IWF) Junior World Champions di Kota Tashkent, Uzbekistan, yang berakhir Rabu (26/5/2021). (Dok. KONI Banten)

SERANG, BINGAR.ID – Rizki Juniansyah, atlet angkat besi (Lifter) asal Banten berhasil mengharumkan nama Indonesia dikancah kejuaraan angkat besi dunia diajang International Weightlifting Federation (IWF) Junior World Champions di Kota Tashkent, Uzbekistan, yang berakhir Rabu (26/5/2021).

Rizki mencatatkan rekor dunia dengan torehan best snatch 155 kg, clean and jerk 194 kg dan total angkatan 349 kg. Sebelumnya, di level remaja. rekor Rizki untuk snatch 145 kg, clean and jerk 180 kg dan total angkatan 325 kg.

Catatan itu semakin mentereng setelah dia juga mampu mengumpulkan 3 medali emas di kategori berbeda kelas 73 kilogram.

Baca juga: Singapura Open 2020, Indonesia Kirim 27 Atlet Terbaik

Menyabet posisi teratas di kelas 73 kg, Rizki Juniansyah dibayangi lifter asal India Sheuli Achinta dengan snatch 141 kg, clean and jerk 172 kg, serta total 313 kg, serta lifter asal Rusia, Serobian di posisi ketiga dengan snatch 143 kg, clean and jerk 165 kg dan total 308 kg.

Ketua Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (Pabsi) Banten Muhamad Yassin mengaku bangga dengan prestasi yang diraih oleh Rizki di Kejuaraan Dunia IWF Junior World Champions di Kota Tashkent, Uzbekistan. Yasin, yang juga ayah kandung Rizki, lebih bangga lagi usai anaknya berhasil memecahkan rekor dunia kelas junior yang bertahan sejak tahun 2019.

“Ini catatan manis jelang keberangkatan Rizki membela Banten di PON Papua mendatang. Mudah-mudahan jadi bekal positif Rizki meraih emas PON Papua,” tutur Yasin.

Baca juga: Atlet Banten yang Akan Berlaga di PON Papua Dapat Prioritas Vaksinasi

Menurutnya, keberhasilan Rizki meraih medali emas berkat kedisiplinan dalam berlatih selama di Pelatnas. Selama latihan ia terus bekerja keras untuk berprestasi dan memecahkan rekor yang dimiliki saat berlaga di kelas remaja.

Saat ini umur Rizki belum genap 18 tahun dan sudah tergabung dalam Pelatda PON Banten bersama 218 atlet lainnya yang dibiayai dana hibah Pemprov Banten sejak 2019 lalu.

Sementara itu, Ketua KONI Banten Rumiah Kartoredjo mengaku gembira dan bangga karena Rizki lagi-lagi menorehkan hasil luar biasa di level internasional.

“Saya kok yakin, jika mampu bekerja keras serta menjaga ritme latihan, Rizki bakal menjadi atlet andalan untuk Indonesia untuk ke depannya. Apalagi, selama ini Rizki juga telah mengharumkan nama Banten. Ini aset yang berharga bagi Banten dan Indonesia,” terang Rumiah.

Baca juga: Lima Atlet Esport Paling Tajir di Dunia

Rumiah berharap, Rizki kelak menyumbangkan beberapa keping medali emas di PON Papua, Oktober mendatang.

“Kini giliran Rizki mengangkat nama Banten di level nasional,” tutupnya. (Ahmad/Red)

Berita Terkait

Berita Terbaru