Dalam Semalam, Lebak Diguncang Dua Kali Gempa

Lebak Diguncang Dua Kali Gempa Dalam Semalam (Grafis: BMKG).

LEBAK, BINGAR.ID – Gempa bumi kembali mengguncang Kabupaten Lebak. Bahkan dalam semalam saja, tepatnya Kamis (9/4/2020) dini hari, gempa menggoyang Lebak sebanyak dua kali dengan kekuatan yang berbeda.

Berdasarkan info dari BMKG, gempa pertama terjadi pada pukul 00.52 WIB dengan pusat gempa terjadi di 93 km Barat Daya Lebak atau 7.4 Lintang Selatan – 106.19 Bujur Timur. Gempa ini memiliki kekuatan magnitudo 3.9 dengan kedalaman 56 km.

Gempa kedua terjadi selang lima jam kemudian atau tepatnya pukul 05.00 WIB. Namun kali ini kekuatan gempa lebih kecil, dengan magnitudo 2.8. Gempa ini berpusat di 42 km Muara Binuangeun, Lebak, atau 7.17 Lintang Selatan-105.70 Bujur Timur dengan kedalaman 29 km.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak membenarkan hal tersebut. Namun dia menyebut gempa hanya berskala lokal dan tidak dirasakan disejumlah daerah.

“Iya (betul). Tetapi tidak ada laporan yang merasakan. Artinya memang itu masih skala kecil dan sudah sering terjadi,” katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kamis (9/4/2020) pagi.

Kaprawi juga memastikan gempa tidak menimbulkan kerusakan apapun. Dan saat ini situasi kembali normal.

“Tidak ada kerusakan, semua kondusif,” tutupnya meyakinkan. (Ahmad/Red).

Berita Terkait