Balawista Banten Perketat Pengamanan Wisata Pantai, 100 Anggota Disebar

Balawista Banten

Balawista memasang bendera peringatan, di kawasan wisata pantai di Banten. (ISTIMEWA)

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Kepadatan wisatawan yang masuk ke kawasan wisata pantai di Banten, baik Anyer Kabupaten Serang, maupun Carita Kabupaten Pandeglang, membuat Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Banten harus ekstra ketat melakukan pengamanan. Terutama, sejak libur lebaran H+1 hingga saat ini.

Ketua Balawista Nasional, Ade Ervin menyatakan, sebanyak 100 anggota Balawista disiagakan diseluruh kawasan wisata pantai di Banten, dibantu para relawan dan yang lainnya, total personil mencapai 115 orang.

Baca juga: Libur Lebaran, Pemprov Banten Berlakukan Siaga Wisata

Selain itu katanya, pihaknya mendirikan 17 posko di empat kabupaten/kota yaitu, di Kabupaten Serang, di Kabupaten Pandeglang, di Kabupaten Lebak dan Kota Cilegon.

“Posko utama kita dirikan di Pasir Putih, Carita, Kabupaten Pandeglang,” kata Ervin, Sabtu (15/2/2021).

Situasi kawasan pantai di Banten katanya, hingga saat ini masih padat namun kondusif.

“Seluruh pengelola tempat wisata, menerapkan protokol kesehatan (Prokes) ketat,” tambahnya.

Baca juga: Balawista Pastikan Tetap Siaga di Pantai Selama Libur Nataru

Menurutnya, imbauan kepada para wisatawan juga kerap dilakukan oleh anggota Balawista. Agar wisatawan tetap tertib, dan berhati-hati saat berenang dan menikmati pemandangan disekitar pantai.

“Kami juga terus berkoordinasi dengan aparatur setempat, termasuk dengan aparat TNI-POLRI,” ujarnya. (Sajid/Red)

Berita Terkait