Beda Genre, Winky Wiryawan Klop dengan Popsickle dalam The Chase

Melalui VURPLAY, single tersebut sudah dirilis pada 13 November 2020 diseluruh platform music digital.

BINGAR.ID – Kolaborasi yang menarik datang dari musisi-musisi tanah air yang berbeda genre. Dua musisi beda latar belakang, Winky Wiryawan dan Popsickle, kolaborasi dan menghasilkan “The Chase”.

Melalui VURPLAY, single tersebut sudah dirilis pada 13 November 2020 diseluruh platform music digital.

Baca juga: Kolaborasi Kaya Warna Lintas Generasi Antara Titi DJ, Sara Fajira, dan Eka Gustiwana

Diawali ketika Winky Wiryawan mendengar karya Ken Raka yang fokus membuat tech house, tapi kadang ber-eksplore ke disco/french house dibalut future funk.

Setelah mendengarkannya, DJ kondang itu langsung tertarik untuk dilanjutkan serta diarransemen ulang. Singkat cerita, Ken Raka pun dengan senang hati memberikan lagu ini kepada Winky Wiryawan & Popsickle. Dengan isian gitar funk Winky Wiryawan dan lirik juga alunan nada vokal yang diciptakan Popsickle, jadilah lagu utuh “The Chase”.

Baca juga: Internet Cool Kids Jadi Inspirasi Lahirnya Debut Taj Dharmadji

Lagu ini bercerita tentang cinta. Hal paling menarik dalam sebuah hubungan percintaan adalah saat masa “pengejaran”. Itulah alasan dibuatnya lagu ini karena setiap orang pasti punya cerita pengejaran cinta yang menarik dan tak terlupakan dalam hidupnya.

“The Chase” dimixing dan dimastering oleh Ken Raka sehingga kalau kita dengar detail, nuansa filtered disko sangat kental. (Ahmad/Red)

Berita Terkait