PANDEGLANG, BINGAR.ID – Hujan deras disertai angin puting beliung yang melanda Kabupaten Pandeglang sepanjang Selasa (25/10/2022) malam, mengakibatkan tiga rumah di Kecamatan Jiput rusak.
Tiga rumah itu tersebar ditiga desa, yakni Desa Sukamanah, Janaka, dan Salapraya.
Baca juga: Puluhan Rumah di Kecamatan Panimbang Rusak Dihantam Angin Puting Beliung
Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pandeglang, Ade Mulyana menuturkan, kerusakan terjadi paling parah terjadi di Desa Sukamanah. Soalnya angina kencang mengakibatkan pohon tumbang dan menimpa rumah Sawari.
“Puting beliung melanda tiga rumah ditiga desa di Jiput. Desa Sukamanah, Janaka, dan Salapraya. Tapi paling parah di Sukamanah. Rumahnya rumah berat tertimpa pohon Rambutan. Di Salapraya rumah rusak sedang sedangkan di Janaka rusak ringan,” katanya, Rabu (26/10/2022).
Ade mengatakan, saat ini rumah yang mengalami kerusakan itu sudah ditangani oleh relawan bersama warga untuk menyisihkan puing-puing runtuhan rumah.
Baca juga: Kabupaten Pandeglang; Udah Diterjang Puting Beliung, Dihantam Banjir Pula
“Tidak ada korban jiwa dari peristiwa itu. Kalau kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah,” sebut Ade.
Dirinya mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada. Soalnya hujan dengan intensitas tinggi masih akan melanda wilayah Pandeglang hingga awal tahun mendatang.
Masyarakat diingatkan untuk meningkatkan mitigasi bencana. Pasalnya, bencana hidrometeorologi tidak cuma menimbulkan banjir, tapi juga angin puting beliung dan tanah longsor. (Ahmad)