PANDEGLANG, BINGAR.ID – Siswanto Pegawai Unit Pelayanan Tekhnis (UPT) Pemeliharaan Jalan di DPUPR Kabupaten Pandeglang, meninggal dunia usai terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Pandeglang – Labuan tepatnya di Desa Cipicung, Kecamatan Cikedal, Pandeglang, Kamis (19/3/2020).
Informasi yang di himpun, pada saat itu mobil pick up Mitshubishi nomor polisi A 8037 J yang dikendarai Siswanto melaju dari arah Labuan menuju Pandeglang, namun pada saat jalan yang menikung kendaraan yang dibawa pegawai Pemkab Pandeglang itu hilang kendali dan bertabrakan dengan sebuah bus yang melaju dari arah berlawanan.
“Kendaraan yang dikendarai Siswanto hilang kendali dan masuk ke jalur berlawanan hingga bertabrakan dengan bus,” kata Kasatlantas Polres Pandeglang, Iptu Riska Tri Aditia.
Akibat kecelakaan tersebut Siswanto yang merupakan warga Ciekek, Kecamatan Majasari, Pandeglang itu mengalami luka serius, hingga menyebabkan kematian.
“Kita langsung evakuasi korban ke rumah sakit. Namun akibat luka yang sangat serius akhirnya pengemudi mobil pick up itu meninggal saat dilakukan perawatan di rumah sakit,” pungkasnya.
Sementara Kepala DPUPR Pandeglang, Asep Rahmat membenarkan bahwa korban merupakan pegawai di DPUPR. Asep menyampaikan duka yang sangat mendalam atas insiden itu.
”Benar meninggalnya sekitar pukul 05.00 Wib, semoga almarhum diterima amal ibadahnya,” singkat Asep (Samsul/Red).