Kolaborasi Bahaya Saykoji, Ras Muhamad, dan Iwa K

Iwa K (kiri), Saykoji (tengah), dan Ras Muhamad (kanan)

JAKARTA, BINGAR.ID – Salah tiga musisi terbaik Indonesia, Saykoji, Ras Muhamad, dan Iwa K menyusun sebuah kolaborasi yang berbahaya.

Mereka merilis sebuah lagu berjudul Sidehustle yang bernuansa Rap dan Reggea.

Sidehustle adalah single kolaborasi ketiganya mengenai kegelisahan masing-masing menghadapi realita beberapa bulan terakhir ini.

 “Pandemi mengubah jalan pikir semua orang, mau tidak mau survival adalah hal utama yang ada di benak hampir semua orang selama beberapa bulan terakhir ini. Di kala profesi mencari nafkah utama sedang tidak bisa diandalkan sepenuhnya, banyak dari kita memutuskan untuk mencari sampingan untuk terus melengkapi kebutuhan hidup sehari-hari,” kata Saykoji dalam siaran pers yang diterima Bingar.id.

Lagu ini diproduseri oleh Saykoji dengan fusion antara hip-hop dan reggae. Lagu ini memiliki nuansa yang riang dan optimis dan tidak malu untuk mentertawakan diri sendiri dalam bereaksi terhadap masa pandemi. (Ahmad/Red)

Berita Terkait