PANDEGLANG, BINGAR.ID – Ketua DPRD Pandeglang, Tb Udi Juhdi berharap, PDAM Tirta Berkah Pandeglang tetap memberikan pelayanan prima dan terbaik kepada pelanggannya, walau banyak kendala teknis yang dihadapinya seperti kebocoran pipa aliran air.
“Pelayanan terbaik, adalah kunci keberhasilan agar pelanggan tetap terlayani dengan baik. Oleh karenanya, terus bangun koordinasi dan komunikasi dengan semua instansi, termasuk dengan DPRD,” kata Udi kepada Bingar, melalui sambungan telepon, Rabu (3/3/2021).
Baca juga: Kebocoran Pipa PDAM “Mengkhawatirkan”, Terutama di Jalur Cikoromoy-Pandeglang
Katanya, kebocoran pipa yang kerap terjadi merupakan persoalan penting yang harus ditangani secara strategis. Jangan sampai dibiarkan berlarut-larut, lantas kerusakannya nanti malah semakin parah. Politisi Partai Gerindra ini juga menyarankan, agar PDAM membuat (mengajukan) usulan bantuan anggaran ke Pemerintah Daerah (Pemda).
“Bisa saja Pemkab memberikan bantuan anggaran, asal PDAM-nya membuat usulan atau permohonan, yang nantinya sebagai bahan rujukan pembahasan bersama,” tandasnya.
Diakuinya, air merupakan kebutuhan primer dalam kehidupan. Pelanggan dipastikan akan komplain jika terjadi mati aliran airnya. Dengan begitu, PDAM harus pro aktif menyampaikan pemberitahuan (informasi) kepada pelanggan.
Baca juga: Jaringan Pipa Cikoromoy Direhab, PDAM Pastikan Saluran Air ke Pelanggan Tetap Lancar
Untuk diketahui, selain memberikan pelayanan kepada pelanggan. PDAM Tirta Berkah Pandeglang juga kerap membantu ketika terjadi kekeringan dengan mengirimkan bantuan air menggunakan armada tangki kepada masyarakat terdampak.
Tidak hanya kekeringan, perusahaan air plat merah itu juga acap kali membantu distribusi kebutuhan air bersih bagi korban banjir. Serta kebutuhan–kebutuhan lain, yang berkaitan dengan kebutuhan atau pelayanan air bersih. (Sajid/Red)