SERANG, BINGAR – Kantor Balai Pertanian yang berada di Kampung Pasir Serut, RT 004, RW 003, Desa Teras Bendung, Kecamatan Carenang, Kabupaten Seramg, ludes dilalap sijago merah, pada Rabu 16 Maret 2022, sekitar pukul 09.00 WIB. Dimana kebakaran tersebut untuk sementara diduga akibat terjadi konsleting listrik.
Dari keterangan saksi mata di lokasi, yang pada saat itu sedang melakukan pembersihan alang-alang di halaman belakang kantor, kemudian saksi melihat adanya kepulan asap besar yang disertai kobaran api memenuhi ruang dalam kantor, yang kemudian langsung berupaya untuk memadamkannya, dengan peralatan seadanya dan juga melaporkannya pada BPBD Kabupaten Serang.
Baca Juga : Antisipasi Perubahan Cuaca, BPBD Kabupaten Serang Diminta Waspada
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Serang, Nana Sukmana Kusuma, membenarakan telah menerima laporan kejadian kebakaran tersebut, yang kemudian langsung menurunkan satu unit kendaraan water foam beserta tim pemadam kebakaran ke lokasi.
“Setelah informasi kebakaran itu kami terima. Kami langsung turunkan tim pemadam kelokasi, dan setelah tim tiba dilokasi tim pemadam pun langsung berupaya untuk memadamkannya, hingga api benar-benar berhasil padam,” jelas Nana.
Baca Juga : Bupati Serang Minta BBWSC3 Percepat Revitalisasi Rawa Danau
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Serang ini, menduga untuk sementara, bahwa kejadian kebakaran itu diakibatkan konsleting listrik, sehingga membuat seluruh bagian kantor terbakar habis.
“Kebakaran terjadi akibat korsleting listrik. Seluruh bagian kantor terbakar dan kondisinya rusak berat. Namun tidak ada korban jiwa, dan kerugian kita taksir kurang lebih Rp60 juta,” pungkasnya. (Candra Dewi-Red)