Bidik Tiga Besar MTQ Banten, STQ Kota Serang Kedua Digelar

Wali Kota Syafrudin berharap setelah dilakukan STQ, prestasi MTQ Kota Serang ditingkat provinsi maupun nasional meningkat (Humas Pemkot Serang)

SERANG, BINGAR.ID – Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Kota Serang yang ke-2 resmi digelar. Seleksi tersebut dilakukan untuk menggali potensi masyarakat Kota Serang dalam meningkatkan prestasi tilawatil qur’an ketingkat provinsi atau pun nasional.

“Setelah STQ Kota Serang selesai, kita akan adakan pembinaan untuk pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Banten yang akan dilakukan berbeda. Jadi didua tahun kemarin kita (Kota Serang) ditingkat 8 dan tahun 2019, diurutan 5. Mudah-mudahan tahun ini ditiga besar,” kata Wali Kota Serang Syafrudin saat membuka STQ Ke-2 disalah satu hotel di Kota Serang, Selasa (3/11/2020).

Baca juga: Tangsel Pertahankan Gelar MTQ, Kabupaten Kota Lain Saling Sikut

Syafrudin menuturkan, pihaknya akan segera melakukan evaluasi hasil pelaksanaan MTQ Provinsi Banten Agustus 2020 lalu.

“Kita akan evaluasi. Kuncinya peserta yang akan diikutsertakan ketingkat provinsi itu pesertanya harus berkualitas. Makanya STQ ini juga harus berkualitas,” pesannya.

Baca juga: Kecam Presiden Prancis, Ketua DPRD Kota Serang Ajak Warga Selawat Berjamaah

Adapun pelaksanaan STQ kali ini digelar berbeda dengan tahun sebelumnya karena tanpa mengundang kerumunan karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

“Karena tahun ini masih pandemi Covid-19, pelaksanaanya sangat sederhana dan virtual,” kata Wali Kota. (Syamsul/Red)

Berita Terkait