Apa Adanya, Karya Perdana Trio “Nona” Asal Timur Indonesia

Nona

Nikita Becker (kiri), Novia Bachmid (tengah), dan Nowela Mikhelia (kanan) membentuk grup vokal bernama Nona. (Dok. Nona)

BINGAR.ID – Tiga wanita berbakat asal Indonesia Timur, Nowela Mikhelia, Novia Bachmid, dan Nikita Becker membentuk grup vokal bernama Nona.

Sebagai bentuk keseriusan mereka di industri musik tanah air, Nona kemudian melepas single debutnya berjudul Apa Adanya, yang sebelumnya dinyanyikan oleh mendiang Glenn Fredly.

Membawa nama wanita Indonesia Timur, masing-masing dari personel Nona memiliki latar belakang musik yang mendalam. Seperti Nowela Mikhelia yang sejak belia sudah mengikuti beberapa pentas musik dan tata vokal di Gereja.

Baca juga: Grup Vokal Lensanona Persembahkan Karya Perdana, Tanpa Perwakilan

Hasilnya Nowela Mikhelia berhasil menjuarai salah satu ajang pencarian bakat menyanyi Indonesian Idol musim ke-delapan. Nowela menjadi musisi yang terbilang paling senior di antara personel Nona lainnya.

Berikutnya ada Nikita Becker personel termuda dari Nona, diusianya yang masih tergolong remaja yakni 17 tahun Nikita sudah memiliki daya vokal yang berkarakter.

Sama halnya seperti Nowela, Nikita sudah mendalami olah vokal sejak belia. Nikita sering kali berlatih dan menguji kemampuan karakter suaranya pada beberapa ajang lomba menyanyi, hasilnya Nikita dapat meraih posisi finalis ke-empat di The Voice Indonesia (2019) dengan peran Isyana Sarasvati sebagai coach.

Baca juga: Usung Alternative Pop, Band Asal Lebak Daiva Segera Rilis Debut Single

Selanjutnya ada Novia Bachmid personel terakhir Nona, selaras dengan kedua personel sebelumnya yakni Nowela dan Nikita, nama Novia mulai dikenal melalui beberapa ajang lomba. Perjalanan karier Novia dimulai melalui ajang Idola Cilik pada musim keempat, Novia berhasil memasuki posisi lima besar.

Novia juga mengikuti kompetisi The Voice Indonesia musim ketiga serta masuk ke babak delapan besar pada ajang lomba Indonesian Idol musim ke-sepuluh. (Ahmad/Red)

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru