Empat Pemuda Terseret Ombak di Pantai Ciantir Lebak, Tiga Selamat Satunya Hilang

Ilustrasi terseret ombak

LEBAK, BINGAR.ID – Empat pemuda asal Jakarta terseret ombak di Pantai Ciantir, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Minggu 27 September 2020, sekitar pukul 06.30 WIB.

Informasi yang dihimpun, para pemuda itu beramalam Sabtu (26/9) malam di pantai tersebut dengan mendirikan tenda. Pagi harinya, mereka berenang di pantai. Namun tanpa sadar terbawa arus ombak.

“Mereka berenang di pantai Ciantir, tanpa mereka sadari mereka terbawa arus,” kata Humas Basarnas Banten, Warsito.

Baca Juga : Diduga Terseret Ombak, Tiga ABK Hilang di Perairan Binuangeun

Menurut Warsito, ke empat pemuda itu diantaranya, Ke empat orang itu yakni, Fikri, Tegar, Rizal dan Hafidz. Namun, tiga dari pemuda berhasil menyelamatkan diri dari arus ombak.

“Tiga orang berhasil menyelamatkan diri sedangkan satu orang pemuda bernama Hafidz masih berada di tengah dengan jarak sekitar 50 meter dari bibir pantai,” ujarnya.

Baca Juga : Sudah Empat Hari, Pencarian Nelayan yang Hilang di Perairan Cihara Lebak Nihil

Saat kondisi Hafidz terombang-ambing oleh ombak, seorang anggota Lifeguard Balawista Lebak berusaha untuk menyelamatkan korban. Namun korban terhantam ombak besar dan sampai saat ini belum ditemukan.

“Kami masih melakukan pencarian terhadap korban yang hilang terbawa arus,” pungkasnya. (Fauzan/Red)

Berita Terkait