SERANG, BINGAR.ID – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XVII Tingkat Provinsi Banten tahun 2020 resmi ditutup hari ini, Sabtu (15/8/2020) di Pendopo Gubernur Banten KP3B Curug Kota Serang.
Hasil akhir, kembali memunculkan nama Kota Tangerang Selatan sebagai penguasa ajang tersebut. Ini adalah gelar keempat yang diraih Tangsel secara berturut-turut.
Sementara tempat kedua, diisi oleh Kabupaten Serang, diikuti Kabupaten Pandeglang di tempat ketiga, Kota Tangerang, Kota Serang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Lebak, serta diposisi terakhir Kota Cilegon.
Hasil klasmen ini cukup meneraik. Karena terjadi sejumlah perubahan posisi dibanding tahun lalu. Tahun 2019, di bawah kedigdayaan Tangsel, diikuti oleh Kota Tangerang diurutan kedua, ketiga Kabupaten Serang, keempat Kabupaten Pandeglang, kelima Kabupaten Tangerang, keenam diraih Kabupaten Lebak, ketujuh diraih Kota Cilegon, dan terakhir ditempati Kota Serang.
Hasil akhir tahun ini menunjukkan bahwa Kabupaten Serang dan Pandeglang mulai mengancam dominasi Kota Tangerang.
Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy yang menutup MTQ XVII mengapresiasi penyelenggaraan MTQ tingkat Provinsi Banten yang berjalan dengan lancar.
“Di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang dihadapi penyelenggaraan MTQ kali ini sangat berbeda dari tahun–tahun sebelumnya,“ ungkap Andika.
Wagub menegaskan, inti pelaksanaan MTQ kali ini adalah mendapatkan keberkahan bagi seluruh peserta serta masyarakat Banten.
“Semangat dalam mengejar kebaikan menjadi salah satu kekuatan bagi kita bahwa di tengah pandemi masyarakat bisa bangkit dan kuat,“ katanya.
Dalam kesempatan tersebut juga diberikan penghargaan LPTQ Banten Award kepada Bupati dan Wali Kota oleh LPTQ Provinsi Banten dengan kategori dukungan anggaran pembinaan Alquran, kategori dukungan regulasi pembinaan Alquran, kategori dukungan sarana dan prasarana pembinaan Alquran, serta kategori daerah dengan prestasi terbaik dalam MTQ. (Ahmad/Red).