PANDEGLANG, BINGAR.ID – Ditengah pandemi Covid-19 yang tak kunjung mereda hingga saat ini, dan hal itu berdampak pada melemahnya berbagai sektor kehidupan salah satunya sektor perekonomian. Namun, masih ada sebagian kalangan yang tetap peduli mendermakan sebagian rezekinya untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.
Seperti dilakukan oleh Yayasan Sekolah Islam Identik yang beralamat di Jl. Masjid, Ciater, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan.
Sedikitnya seratusan bingkisan disebar dibeberapa titik, di wilayah Kecamatan Pandeglang dan Majasari, Kabupaten Pandeglang. Dimana, per bingkisan berisi beras, mi instan dan makanan siap saji.
Ketua Yayasan Sekolah Islam Identik, Iswahyudi mengatakan, bingkisan yang disebar itu merupakan amanat dari berbagai donatur yang dititipkan kepadanya untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, ini kali keempat kami menyalurkan bantuan. Kami bekerjasama dengan berbagai pihak, yang turut peduli dengan program sosial kami ini,” kata Iswahyudi, yang didampingi oleh Penanggungjawab Perkumpulan Boedak Saung, Y. Pratama, Kamis (23/4).
Katanya, sebelumnya ia sudah menggelar kegiatan sosial lainnya dengan menyebar ratusan buah hand sanitizer, menyiapkan dapur umum yang menyajikan makan gratis dan kegiatan sosial lainnya.
Menurutnya, pandemi Covid-19 sangat menggugah hatinya untuk mengetuk hati para dermawan. Karena tandasnya, hanya dengan mendonasikan kurang dari Rp50 ribu atau lebih, akan sangat bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan.
“Berbagi atau bersedekah, tak harus menunggu kaya. Ketika kita mampu menyedekahkan uang Rp50 ribu atau kurang dan bahkan bisa lebih, InsyaAllah sangat bermanfaat bagi orang lain,” tambahnya.
Ditegaskannya, kegiatan sosial semacam ini tak terhenti sampai disini. Penggalangan bantuan atau open donasi masih akan terus dilakukannya. Mengingat, pandemi Covid-19 masih terus dirasakan hingga batas waktu yang tak ditentukan.
“Kita sangat berharap, pandemi Covid-19 segera berakhir. Agar aktivitas kembali berjalan normal,” pungkasnya.
Terpisah, seorang warga yang menerima bantuan bingkisan itu, Entus mengaku, kepedulian semacam itu tak banyak dilakukan orang lain.
Ia mengaku, selain dirinya masih ada puluhan bahkan ratusan tetangga dan warganya yang lain, yang terdampak Covid-19. Sehingga, kebutuhan ekonominya morat marit dan butuh uluran tangan para dermawan.
“Alhamdulillah, bantuan ini sangat bermanfaat, dan semoga berkah buat semuanya,” imbuhnya. (Sajid/Red).