Tingkatkan Keamanan, Tim Badak Polres Pandeglang Gelar Patroli Mobile

Tim Badak

Tim Badak Polres Pandeglang saat apel siaga menjelang patroli ke sejumlah wilayah di Kabupaten Pandeglang. Sandi

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Jajaran Polres Pandeglang menggelar patroli mobile Badak (Berantas Anarkis dan Antisipasi Kriminalitas) di wilayah hukum Kabupaten Pandeglang. Patroli Badak digelar dalam rangka mencegah terjadinya tindak kejahatan dan gangguan Kamtibmas lainnya.

Kapolres Pandeglang, AKBP Oki Bagus Setiaji, melalui Kabagops Polres Pandeglang, Kompol Yogie Roozandi mengatakan, bahwa patroli mobile Badak bertujuan utama memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Baca Juga : Ribuan Botol Miras Tanpa Izin Edar, Berhasil Disita Polres Pandeglang

“Dengan kegiatan patroli yang kami laksanakan ini, kami juga memberikan edukasi dan imbauan kepada masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan sehingga dapat terhindar dari aksi kejahatan,” ucapnya , Selasa 4 Juni 2024.

Menurutnya, selain memberikan rasa aman, kehadiran personel Polisi yang melaksanakan patroli mobile juga dapat mengantisipasi dini terjadinya aksi tawuran maupun gangguan keamanan lainnya.

Baca Juga : Polres Pandeglang Berhasil Amankan Pelaku dan Barbuk Kasus Kredit Fiktif BJB Labuan

“Tim patroli Badak, memiliki peran penting dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Pandeglang. Mereka bertugas dalam bidang preventif, atau pencegahan terhadap terjadinya gangguan Kamtibmas pada jam-jam rawan,” katanya.

Yogie menerangkan, jika tim patroli akan bergerak aktif melakukan pengawasan dan memastikan tidak ada hal-hal mencurigakan yang dapat mengarah ke tindakan kejahatan.

“Selain melalui patroli, kami juga mengimbau kepada warga Pandeglang agar dapat melakukan Pam Swakarsa atau Siskamling guna menangkal segala ancaman gangguan Kamtibmas. Apabila ada hal mencurigakan, kami meminta agar segera melapor ke petugas Polri,” tegasnya.

Baca Juga : Satlantas Polres Pandeglang Akan Tindak Pengguna “Knalpot Brong”

“Dalam pelaksanaannya juga, kami akan memburu penjual minuman keras, memberantas peredaran narkoba, premanisme, dan juga aksi tawuran,” sambungnya.

Dengan langkah proaktif ini, kata dia, diharapkan dapat terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat Pandeglang.

“Patroli mobile Badak akan terus dilaksanakan secara rutin sebagai komitmen Polres Pandeglang, dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Pandeglang,” tegasnya. (Sandi)

Berita Terkait