Roadshow Bus KPK RI 2024 di Pandeglang, Usung Tema “Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi”

KPK

Yonatahan Demme Tangdilintin, Direktur Pendidikan dan Pelatihan Anti Korupsi KPK RI Saat Menyampaikan Roadshow di Aula Pendopo Bupati Pandeglang (Sandu)

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI melakukan Roadshow Bus KPK RI 2024, di Aula Pendopo Bupati Pandeglang, pada Kamis 29 Agustus 2024, dengan mengusung tema “Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi”.

Bupati Pandeglang, Irna Narulita mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan Roadshow Bus KPK RI ini. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Pandeglang juga siap menggelorakan budaya anti korupsi di Kabupaten Pandeglang.

Baca Juga : KPK Terima 86 Laporan Gratifikasi Idulfitri, Didominasi Pemda

“Tentu kita siap menggelorakan kegiatan roadshow Bus KPK RI ini, karena ini bisa menambah nilai-nila etika, moral, integritas, jujur, adil, dan punya rasa tanggung jawab yang tertanam dalam diri setiap ASN ataupun masyarakat, sehingga ini bisa menjaga sistem pemerintahan yang berkelanjutan dan terbebas dari praktik-praktik korupsi,” kata Irna.

Irna juga menyampaikan, kegiatan Roadshow Bus KPK ini bisa diikuti oleh seluruh elemen masyarakat, baik itu ASN maupun masyarakat biasa, karena dalam kegiatan ini akan ada sejumlah kegiatan yang dapat meningkatkan pengetahuan seputar tentang pencegahan korupsi.

Baca Juga : Upaya Pencegahan Korupsi di Kota Tangerang Diapresiasi KPK

“Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh para pejabat di lingkungan Pemkab Pandeglang saja, masyarakat juga bisa ikut memeriahkan kegiatan ini. Sehingga kedepannya masyarakat bisa bersama-sama dengan pemerintah dalam mewujudkan sistem pemerintahan yang berkelanjutan dan terbebas dari praktik-praktik korupsi,” ungkapnya.

“Selain itu, kegiatan ini pasti manfaatnya sangat banyak, bisa meningkatkan budaya atau perilaku anti korupsi sedini mungkin, mulai dari jenjang pendidikan PAUD, SD hingga SMP yang menjadi kewenangan kami Pemerintah Kabupaten Pandeglang. Selain itu, kami juga akan bersama-sama secara masif melakukan program-program pencegahan dan pemberantasan korupsi,” sambungnya.

Baca Juga : Relatif Baik, KPK Dorong MCP Pemkab Serang Ditingkatkan

Sementara itu, Direktur Pendidikan dan Pelatihan Anti Korupsi KPK RI, Yonatahan Demme Tangdilintin menyampaikan, bahwa akan ada beberapa materi yang disampaikan terkait tugas pokok dan fungsi KPK selama melakukan kegiatan Roadshow Bus KPK di Kabupaten Pandeglang.

“Karena ini wajib untuk diinformasikan, maka kami akan menyampaikan tentang apa-apa saja yang dilakukan oleh KPK dalam konteks pendidikan pencegahan dan penindakan,” singkatnya. (Sandi)

Berita Terkait