Pulau Cangkir Ditanami 10 Ribu Pohon Mangrove

Pulau Cangkir

Wakil Bupati Tangerang, Mad Romli melakukan penanaman pohon Mangrove di Pulau Cangkir. (Istimewa)

TANGERANG, BINGAR.ID – Pulau Cangkir di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, ditanami 10 ribu pohon mangrove. Penanaman itu dilakukan bertepatan dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada, Sabtu  5 Juni 2021 kemarin.

Kegiatan penanaman itu diikuti oleh Wakil Bupati Tangerang, Mad Romli dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Tangerang.

Wakil Bupati Tangerang Mad Romli mengatakan, mangrove merupakan salah satu ekosistem esensial di dunia yang mendukung sektor perikanan, mencegah abrasi pantai, banjir, menjaga kualitas air pesisir, konservasi keanekaragaman hayati, penyimpanan karbon dan menyediakan bahan-bahan alami penting dan menjadi sumber mata pencaharian bagi banyak orang.

Baca juga: Sejumlah Pantai di Pandeglang Mulai Ditanami Ribuan Pohon Mangrove

“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi sekali kegiatan seperti ini dalam rangka upaya pendidikan, pembinaan dan sosialisasi begitu besar manfaat mangrove bagi keberlangsungan kita dan anak cucu kita kelak,” katanya.

Dia menyebut, Indonesia memiliki sekitar 23% persen dari keseluruhan ekosistem mangrove dunia, dan Kabupaten Tangerang yang memiliki 51 km garis pantai ada termasuk di dalamnya.

“Penanaman 10.000 pohon mangrove ini adalah bukti nyata dan kesungguhan yang patut dijadikan contoh pihak-pihak lain untuk dapat juga melakukan hal-hal yang sama dalam upaya pelestarian lingkungan,” ucap Wabup.

Sementara secara virtual, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy menambahkan bahwa salah satu bentuk kepedulian adalah dengan ikut serta dalam penanaman tanaman bakau atau yang sering disebut juga mangrove.

Baca juga: Bukan Hanya Mangrove, Terumbu Karang Juga Perlu Ditanam di Laut Pandeglang

Keberadaan ekosistem mangrove terbilang cukup penting khususnya bagi kawasan pesisir, baik sebagai benteng pertahanan terhadap risiko bencana maupun sebagai mata pencaharian alternatif melalui pengembangan industri pariwisata dan lebih banyak lagi dalam memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Indonesia

“Saya mengajak semua pihak termasuk masyarakat Kabupaten Tangerang untuk menjaga kelestarian hutan mangrove tersebut,” ujar Andika. (Sajid/Red)

Berita Terkait