PANDEGLANG, BINGAR.ID – Terjadi aksi pencurian sepeda motor Honda Beat berwarna biru silver bernomor polisi A 6100 JW terekam CCTV di salah satu parkiran Pasar Badak Pandeglang, Jum’at, 12 Juli 2024 sekitar pukul 11.44 WIB.
Dalam video terlihat motor yang sedang terparkir sendirian, kemudian muncul seorang pria berbaju putih menggunakan celana jeans. Bahkan, wajah pelaku pencurian terekam jelas dari rekaman CCTV.
Baca Juga : Komplotan Pencuri Tiang Besi di Jalan Raya Cileles-Gunung Kencana Dibekuk saat Beraksi
Awalnya pria tersebut terlihat mondar-mandir untuk memantau situasi. Kemudian dirasa suasana aman, pria tersebut berhasil membobol kunci motor tak lebih dari tiga detik dan langsung membawa kabur motor tersebut.
Berdasarkan informasi, rekaman video tersebut rupanya milik salah satu percetakan di Pasar Badak Pandeglang yakni percetakan Prima Gallery.
Saat dikonfirmasi salah satu pegawai percetakan, Indah membenarkan bahwa kejadian pencurian terjadi tepat di halaman parkir percetakan prima gallery.
Baca Juga : Sudah Beraksi di 20 TKP, Komplotan Pencuri Hewan Ternak Dibekuk Polres Pandeglang
Selain itu, dirinya juga mengungkapkan, motor yang raib dicuri tersebut merupakan kendaraan operasional tempatnya bekerja.
“Sekitar jam 12.00 baru sadar kalo motor udah gak ada. Terus pas dicek CCTV ternyata ada yang maling,” kata Indah.
Indah menjelaskan, saat pelaku membawa kabur sepeda motor, kondisi di sekitar tempatnya bekerja memang sedang dalam keadaan sepi. Termasuk juru parkir yang biasa berjaga di lokasi, saat itu sedang menjalani ibadah Sholat Jum’at.
Baca Juga : Narkoba, Pencurian, dan Perlindungan Anak Dominasi Perkara Pidana di PN Pandeglang
“Saya nanya-nanya ke tetangga sekitar gak ada yang tau. Kebetulan emang lagi pas sholat Jum’at. Biasanya kalo Jum’at toko kita tutup setengah hari, dan motor dimasukin. Tapi ini ngga, emang lupa,” jelasnya. (Sandi)