Mahasiswa STAI Babunajah Menes Bagikan Ratusan Al-qur’an

Mahasiswa STAI Babunajah Menes saat Membagikan Al-quran (Istimewa)

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Babunajah Menes, Pandeglang membagikan ratusan Al-Qur’an, Juz ‘Ama dan Iqra ditempat melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Mahasiswa STAI Babunajah Menes, Ikhwan Taufik mengatakan, pembagian Al-Qur’an, Juz ‘Ama dan Iqra itu dilakukan dalam rangka peringatan bulan Rajab.

Menurutnya, kitab suci itu diperuntukkan bagi para santri di pondok pesantren, Madrasah Diniyah Takmilyah Awaliyah (MDTA) dan Mesjid yang ada di Desa Sumurlaban, Kecamatan Angsana.

“Masing-masing itu seratus, kita berikan hanya untuk satu desa, Kalau pesantren mah ada satu, mesjid delapan. Tempat pengajian magrib tiga belas dan Madrasah Diniyah Takmilyah Awaliyah (MDTA) empat,” kata Ikhwan. Senin (09/03/2020)

Lebih lanjut ia berharap, kehadiran mahasiswa STAI Babunajah yang tengah menjalankan KKN di Desa Sumurlaban bisa memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

“Semoga apa yang kami berikan ini dapat digunakan oleh masyarat dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (Samsul/Red)

Berita Terkait

Berita Terbaru