DPRD Pandeglang Tetap Reses Ditengah Pandemi Corona

Gedung DPRD Pandeglang (Istimewa)

PANDEGLANG, BINGAR.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pandeglang, terus berupaya menyerap aspirasi masyarakat melalui kegiatan reses, meski ditengah Pandemi Covid-19 atau Virus Corona.

Namun, reses kali ini berbeda dengan sebelumnya. Anggota DPRD Pandeglang lebih difokuskan untuk mengedepankan aspirasi masyarakat yang terkena dampak Covid-19.

Pelaksana Teknis Kegiatan Reses, Endan Umar mengatakan, meski anggota DPRD Pandeglang tetap terjun kelapangan, namun masih memperhatikan penerapan protokol kesehatan atau SOP pencegahan virus corona.

“Kali ini adalah Kegiatan Reses ke-II Tahun Sidang 2019/2020. Itu berdasarkan Renja DPRD Tahun 2020 dan hasil rapat Bamus DPRD tentang Penjadwalan Kegiatan DPRD Bulan April 2020. Kebetulan jadwal Reses kali ini bertepatan dengan kondisi pandemi covid-19, makanya dengan kondisi di masa pandemi ini teknis kegiatan Reses dilaksanakan tidak seperti biasanya,” kata Endan, Rabu (15/4/2020).

Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang, Tubagus Udi Juhdi mengaku, sudah memperingatkan semua anggota DPRD, untuk tidak melibatkan orang banyak dalam kegiatan tersebut. Maksimal pertemuan 10 orang, menerapkan social distancing dan penggunaan APD.

“Ruh dari kegiatan Reses ini adalah menampung aspirasi masyarakat, sedangkan acara pertemuan dengan masyarakat kita ikuti prosedur protokol kesehatan pencegahan covid-19,” ujarnya.

Menurut Udi, alam pelaksanaan reses kali ini, selain menyerap aspirasi masyarakat, DPRD juga harus mengedukasi masyarakat terkait pentingnya menjaga kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19.

“Ini sebagai bentuk perhatian kepada Konstituennya. Kami juga memberikan bantuan berupa sembako, masker dan penyemprotan disinfektan dilingkungan tempat tinggal dan fasilitas umum. Dengan adanya kegiatan reses ini semoga dapat membantu warga yang terdampak pandemi covid-19,” tuturnya. (Azis/Red)

Berita Terkait