Ditinggal Tidur, Rumah Guru Honorer di Lebak Terbakar

Sisa kebakaran rumah Guru Honorer di Kabupaten Lebak (Foto. Syamsul/Bingar)

LEBAK, BINGAR.ID – Satu rumah semi permanen milik Anda, warga Kampung Pasar Desa Gunungkencana, Kecamatan Gunungkencana, Kabupaten Lebak, hangus terbakar, Minggu 2 Agustus 2020.

Peristiwa nahas yang menimpa rumah seorang guru honorer di Sekolah Dasar Negri (SDN) 1 Gunungkencana itu terjadi sekitar pukul 00.30 wib.

Pada saat kejadian, Anda bersama dengan keluarganya tengah tertidur. Namun, pada saat itu tercium bau hangus yang berasal dari dapur rumah, sehingga ia langsung terbangun dan melihat api sudah berkobar dari dapurnya.

“Tidak tau api dari mana, melihat api besar dari dapur saya langsung bangunkan anak dan istri saya langsung keluar,” kata Anda.

Anda langsung meminta pertolongan warga sekitar, sehingga ia dan warga lainnya berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Beruntung, api bisa dipadamkan sebelum merembet ke seluruh rumah.

“Hanya dapur dan tempat biasa mengajar anak-anak kampung mengaji terbakar, Alhamdulillah sebagian masih bisa diselamatkan sebelum api membesar,” ucapnya.

Peristiwa itu dibenarkan Lutvi salah seorang Perangkat Desa (Prades) Gunungkencana. Menurutnya, kebakaran itu diduga akibat korsleting listrik. Bahakan, pihaknya sudah mendata dan bakal segera dilaporkan kepada Dinas Sosial Kabupaten Lebak agar bisa segera diberikan bantuan.

“Pemdes dan Muspika, sudah turun kelokasi, dan selanjutnya, relawan Gunungkencana akan bergerak melalui aksi soladaritas, dengan mengumpulkan donasi bagi korban kebakaran,” pungkasnya. (Syamsul/Red)

Berita Terkait