PANDEGLANG, BINGAR.ID – Anak Buah Kapal (ABK) KM. Bintang Sumberjaya yang hilang di peraiaran Tanjung Lesung, Kecamatan Panimbang, akhinya ditemukan, setelah dua hari melakukan pencarian. ABK bernama Yana itu ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
“Pada hari Rabu tanggal 07 Oktober 2020 sekitar pukul 16.30 Wib telah di dapat informasi dari kapal nelayan bubu rajungan KM. Bintang Sumber Jaya bahwa telah melihat korban mengapung di permukaan air laut Tanjung lesung tidak jauh dari titik korban tenggelam,” kata Kepala Basarnas Banten, M. Zaenal Arifin, Kamis (8/10/2020).
Baca Juga : Nelayan Keluhkan Limbah Debu dan Batubara yang Tercecer di Periaran PLTU 2 Labuan
Mendengar kabar tersebut seluruh tim langsung bergerak menuju lokasi jenazah yang sudah dua hari dalam pencarian itu. Padahal sebelumnya kapal RIB 02 Banten Basarnas sudah melakukan penyisiran dari pagi pukul 08.00 Wib hingga 15.00 Wib di perairan tanjung lesung sampai perairan krakatau namun tidak dapat menemukannya.
“Dengan adanya informasi tersebut tim SAR gabungan Dari Basarnas, Satpolair Polres Pandeglang dan Tagana langsung bertolak dari dermaga Satpolair Polres Pandeglang menggunakan kapal RIB Basarnas ke titik koordinat tersebut,” ungkapnya
“Sekitar pukul 17.50 Wib korban berhasil di evakuasi ke atas RIB 02 Banten Milik Basarnas,” imbuhnya
Setelah mengevakuasi jasad korban tim Sar langsung membawa jenazah itu ke Puskesmas Panimbang untuk dimandikan.
“Langsung menuju dermaga Satpolair dan tiba pukul 18.45 Wib langsung dibawa menggunakan mobil ambulance ke Puskesmas Panimbang untuk dimandikan dan di kafani sesuai dengan syariat islam,” cetusnya.
Baca Juga : Terseret Jaring saat Mencari Ikan di Perairan Tanjung Lesung, ABK KM Bintang Sumberjaya Hilang
Berdasarkan musyawarah jenazah Yana langsung dipulangkan ke kediamannya.
“Dari hasil musyawarah Petugas dan keluarga korban akan langsung dibawa ke rumah duka yang beralamat di Karangsong Kabupaten Indramayu menggunakan mobil ambulance Puskesmas Panimbang,” tandasnya. (David/Red)