PANDEGLANG, BINGAR.ID – Mantan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany berkunjung ke Sekretariat Pokja Wartawan (Porwan) Pandeglang, Kamis (1/12/2022).
Kedatangan Airin disela-sela kesibukannya berkeliling Banten, untuk membangun silaturahmi dan sinergitas dengan rekan-rekan media di Pandeglang.
Baca juga: Airin Minta Sosialisasi “Virus Corona” Jangan Buat Warga Khawatir
Porwan Pandeglang menjadi kelompok kerja wartawan yang pertama kali dikunjungi Airin sejak dia ditunjuk menjadi Bakal Calon Gubernur Banten 2024-2029 dari Partai Golkar.
“Saya sudah turun ke lapangan, banyak keliling Pandeglang dan potensinya banyak dan bisa terus dikembangkan. Untuk itu saya meyakini ini bisa kita kembangkan agar kedepan Banten maju bersama,” ujar Airin.
Airin menuturkan, kedepan kegiatan serupa harus terus dibangun lebih intens agar sinergitas tumbuh dengan para jurnalis.
“Saya ingin sinergitas ini terus dibangun dan kedepan banyak yang harus dilakukan untuk bagimana Banten maju bersama,” tegasnya.
Baca juga: Deklarasi, Porwan Pandeglang Diminta Junjung Kode Etik Jurnalistik
Ketua Porwan Pandeglang, Tb Agus Jamaludin mengapresiasi kedatangan Airin ke Porwan. Dia mengaku, Porwan siap membangun sinergitas untuk membangun Pandeglang agar lebih baik lagi, sehingga bisa memangkas disparitas wilayaj selatan dengan utara Banten.
“Apa yang beliau sampaikan cukup baik karena dengan silaturahami ini memang untuk bagimana membangun Banten maju bersama,” kata Agus. (Ahmad)