SERANG, BINGAR.ID – Puluhan jabatan penting di lingkungan pemerintah Kabupaten Serang mengalami kekosongan jabatan di awal tahun 2021 ini. Kekosongan jabatan itu disebabkan ada beberapa pejabat yang sudah pensiun, pindah bertugas serta ada pula yang meninggal dunia.
Kepala Bidang Pengembangan Karir Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Serang Surtaman mengatakan, tercatat sebanyak 90 posisi di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada awal tahun 2021 mengalami kekosongan jabatan.
Baca juga: Pemkab Serang Kaji Instruksi Pembatasan Kegiatan Masyarakat
” Dari 90 jabatan yang kosong itu mayoritas jabatan penting. Karena, mulai dari eselon II, IIU dan IV,” kata Surtaman. Minggu (10/1/2020)
Dijabarkannya, dari 90 jabatan yang mengalami kekosongan itu tercatat sebanyak 65 orang eselon IV yang mengalami kekosongan, 20 orang untuk eselon III dan sebanyak 5 orang untuk eselon II.
Baca juga: Wujudkan SPBE, Pemkab Serang Percepat Transformasi Digital
Sementara itu, kekosongan jabatan yang saat ini terjadi diisi oleh pelaksana tugas. Namun, pihaknya berencana bakal melaksanakan open bidding yang direncanakan bakal dibuka pada Februari 2021 mendatang.
” Untuk open bidding sendiri rencanaya akan mulai pada Februari, namun untuk pelantikan akan dilakukan setelah dari Mendagri dan Menpan Rb,” tandasnya. (Syamsul/Red)